Kita sadari bersama bahwa di Negara kita ini masih banyak saudara-sudara kita yang hidup dibawah garis kemiskinan dengan berbagai latar belakang penyebab, dan pemerintah sendiri telah melakukan berbagai kebijakan untuk melakukan langkah-langkah penanggulangan kemiskinan dengan berbagai programnya di antaranya adalah melalui PNPM Mandiri Perkotaan dengan mengucurkan dana BLM melalui BKM / LKM dengan sasaran pemberdayaan warga miskin di tingkat basis pedesaan atau perkotaan.
BKM / LKM yang mendapat amanah untuk menyusun perencanaan partisipatif bersama masyarakat tentu tidak mungkin berhasil tanpa dukungan dari semua pihak terutama para stakeholder / pemangku kepentingan baik ditingkat Desa / Kelurahan, Kecamatan maupun Tingkat Kabupaten.
Menyadari kondisi seperti ini, sejak awal berdiri PK LKM Mandiri Sejahtera selalu berjalan seiring dengan para pemangku kepentingan mulai dari proses perencanaan sampai dengan pelaksanaan kegiatan dengan dilandasi prisnsip-prinsip demokrasi keterbukaan dan akuntabiltas.
Dengan mendasarkan pemikiran tersebut diatas maka untuk membangun sinergi dengan para stakeholder perlu dilakukan penyatuan persepsi dan sudut pandang tentang pronangkis dan visi pronangkis di Desa Peterongan melalui kegiatan pelatihan yang difasilitasi Tim Faskel 45 bersama Koordinator Kota Kabupaten Jombang. Kegiatan ini dilakukan setiap tahun sejak berdirinya LKM Mandiri Sejahtera dan yang terakhir diselenggarakan pada tanggal 29-12-2014 melalui kegiatan pelatihan RT/RW yang diikuti RT/RW, PK LKM, Kepala Desa dan segenap perangkat, BPD beserta para anggotanya para pimpinan Lembaga Desa seperti PKK, LPMD, Posyandu dan Tokoh Agama.
Semoga inforamsi ini bisa menjadi bahan masukan bagi rekan-rekan para Pimpinan Kolektif BKM / LKM.
Pak kapan diadakan Pelatihan Komputer Gratis lagi, soalnya banyak yang belum memperoleh kesempatan....Pelatihan Komputer gratis sangat terasa manfaatnya bagi warga peterongan, banyak yang sudah bekerja setelah mengikuti Les Gratis Komputer PNPM...
BalasHapus